Kamis, 24 Maret 2016

DAIHATSU LUXIO

Daihatsu Luxio
Indonesia adalah sebuah negara yang mempunyai jumlah penduduk yang cukup banyak, melalui fenomena yang terjadi inilah Daihatsu mencoba memberikan solusi berkendara melalui seri Daihatsu Luxio-nya. Selain efektif dalam fungsi, Luxio semakin digemari karena harga yang ditawarkan pun terjangkau dengan kantong masyarakat Indonesia, khususnya untuk kelas menengah ke bawah.

Spesifikasi Mobil Daihatsu Luxio dan Harga

harga-mobil-daihatsu-luxio

Selain sebagai mobil keluarga, mobil Daihatsu Luxio juga sering digunakan sebagai mobil usaha. Dalam artian, Luxio juga digunakan untuk mengangkut barang – barang usaha karena space yang diberikan pun didesain lebih luas. Cocok bagi anda seorang wirausaha sejati yang mencoba peluang – peluang baru bisnis tanpa harus merasa kerepotan mengangkut barang – barang jualan anda.

Mobil MPV besutan industri otomotif dunia ini dibekali dengan mesin berkekuatan 1500 cc memberikan sensasi berkendara anda lebih menyenangkan menembus jalanan Indonesia. Selain itu, 4 silinder dan 16 katup pada mesin membuat daya pacu mobil ini semakin mengesankan dengan dilengkapi pula dengan mesin berbasis VVT-i. Mesin berkapasitas besar ini membuat kekuatan angkut mobil pun semakin besar pula sehingga memudahkan anda untuk mengangkut beberapa orang dewasa atau barang bawaan yang lebih banyak.

interior-mobil-daihatsu-luxio
Pada tampilan body-nya, mobil ini mempunyai ukuran dengan dimensi 4. 165 (mm)dan lebar 1. 915 (mm), angka yang cukup besar untuk ukuran mobil penumpang. Dari segi keamanan, Daihatsu Luxio didesain lebih aman dengan sistem cakram dilengkapi boster pada pengeremannya sehingga mengurangi kemungkinan benturan yang terjadi. Sedangkan untuk transmisi, Luxio masih menggunakan transmisi manual. Lebih jauh lagi, untuk kenyamanan penumpang, sistem pendingin Luxio diberikan dengan basis Double power sehingga memberikan kenyamanan lebih ekstra kepada anda.
Sebagai mobil keluarga maupun mobil usaha, tentunya Luxio didesain dengan untuk memberikan dukungan secara finansial kepada masyarakat menengah ke bawah Indonesia. Hal ini terwujud dengan sistem injeksi yang lebih dikenal dengan Electronic Fuel Injection pada mesin yang berperan aktif untuk menghemat bahan bakar yang digunakan tanpa mengurangi kekuatan pacu mobil.
spesifikasi-mobil-daihatsu-luxio
Daihatsu Luxio tersedia dalam beberapa tipe yang dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas yang mumpuni, hal ini pulalah yang mempengaruhi patokan harga yang ditawarkan kepada masyarakat. Harga mobil Daihatsu Luxio ditawarkan mulai dari Rp 144.000.000 hingga Rp 176.000.000. Untuk sekelas mobil berjenis SUV berkapasitas banyak penumpang, harga ini sangat terjangkau. Sangat cocok bagi anda yang membutuhkan transportasi lebih efektif untuk seluruh keluarga anda dan juga sebagai mobil penunjang bisnis anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar